
Tepat pada tanggal 14 Desember 2019 yang lalu, PT. ATEJA menyelenggarakan acara natal bersama sekaligus merayakan ulang tahun yang ke 45. Acara natal ini rutin diselenggarakan setiap tahunnya, dan pada tahun ini mengambil konsep Formula One, dimana konsep dari tema tersebut diangkat dari balap mobil Formula 1 sehingga baik panitia maupun tamu undangan berperan sebagai penonton yang akan menonton pertandingan balap mobil Formula 1.
Gedung Serba Guna (GSG), yang biasanya digunakan sebagai gedung olahraga pada hari biasa, disulap menjadi balkon penonton pertandingan Formula One (F1). Dengan suguhan tampilan video yang bertemakan balap F1 dari panitia acara, setiap sesi dilaksanakan secara meriah. Acara berlangsung mulai pukul 16.30 diawali dengan acara kebaktian bersama dan dilanjutkan dengan perayaan HUT ATEJA ke 45 yaitu dengan menyanyikan lagu Happy Birthday serta prosesi potong kue ulang tahun, setelah itu masuk pada acara makan malam bersama.
Acara makan diiringi musik dari The Musikami’s, yang membawakan lagu-lagu menggugah selera makan. Acara makan ini berlangsung di area parkir motor depan gedung serba guna yang telah disulap menjadi sebuah tempat makan yang baik dan nyaman. Setelah makan malam bersama, acara dilanjutkan dengan serangkaian acara yang menarik.
Setelah makan malam, acara perayaan HUT Ateja dimulai dengan penampilan video-video menarik yang sesuai dengan tema, kemudian dilanjutkan dengan pemberian Penghargaan Masa Kerja. Penghargaan diberikan untuk mereka yang memiliki masa kerja 5, 10, 15, 20, 25, 30, 35, dan 40 tahun. Kemudian dilanjutkan dengan Penghargaan Pensiunan, Penghargaan Staf Teladan, Penghargaan Tanpa Absen, serta Penghargaan Beasiswa untuk anak staf, diselingi dengan pengundian berbagai macam doorprize yang menarik. Pada puncak acara, Mentalis Jiban Emon berhasil membius seluruh ruangan dengan aksi sulapnya, sekaligus dilakukan pemberian Penghargaan Masa Kerja 45 Tahun kepada Bp. Henky Saul. Kemudian, acara ditutup dengan pengundian Mega Grand Prize, serta pemberian souvenir kepada seluruh peserta diakhir acara berupa tas selempang.